INFORMASI PPDB SMK 2020-2021

INFO SMK KEGIATAN PPDB

Berdasarkan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Nomor : 421/06356 Tanggal 2 Juni 2020 Tentang Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru Pada Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri Provinsi Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2020/2021 (Perubahan Rev.1), maka SMK Negeri Kebasen menyampaikan pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) TP. 2020/2021 sebagai berikut :

KOMPETENSI KEAHLIAN :

  1. Teknik Bodi Otomotif (TBO) → Laki-laki / Perempuan (daya tampung 144 Siswa)
  2. Jasa Boga (JB) → Laki-laki / Perempuan (daya tampung 72 Siswa)
  3. Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AK) → Laki-laki / Perempuan (daya tampung 144 Siswa)
 

JADWAL KEGIATAN:

No Kegiatan Pelaksanaan Keterangan
1 Pendaftaran, Perubahan Pilihan dan Seleksi : Melalui Aplikasi/website : https://ppdb.jatengprov.go.id/ Sebelum melakukan pendaftaran pelajari tatacara pendaftaran terlebih dahulu, buku panduan pendaftaran dapat di download di bawah.
dibuka : Tanggal 17 Juni 2020, mulai pukul 08.00 WIB
ditutup : Tanggal 25 Juni 2020, pukul 16.00 WIB
2 Evaluasi dan Seleksi  Tanggal 26 s.d. 29 Juni 2020 Dilakukan oleh Panitia PPDB Provinsi Jawa Tengah
3 Pengumuman Tanggal 30 Juni 2020, Selambatnya pukul 23.55 WIB Di : https://ppdb.jatengprov.go.id/  atau www.smknkebasen.sch.id
4 Daftar Ulang Tanggal 1 s.d. 8 Juli 2020 Pukul 08.00 – 15.00 Tempat di SMK Negeri Kebasen, (Tata cara akan diinfokan saat pengumuman)
5 Hari Pertama Masuk Tanggal 13 Juli 2020
 

BERKAS PERSYARATAN / KELENGKAPAN ADMINISTRASI YANG HARUS DIPERSIAPKAN OLEH CALON PESERTA DIDIK SMK YANG AKAN DIVALIDASI PADA SAAT DAFTAR ULANG:

  1. Buku Raport (foto copy)
  2. Surat Keterangan Nilai Raport yang berisi 4 mata pelajaran : “IPA, Matematika, Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia” dari nilai raport semester I s.d. V. akan diupload saat pendaftaran (format Surat Keterangan Nilai Raport dapat di download pada link bawah).
  3. Ijazah SMP/sederajat atau Surat Keterangan Lulus (SKL) /ijazah Program Paket B.
  4. Akta kelahiran dengan batas usia paling tinggi 21 (dua puluh satu) tahun pada tanggal 13 Juli 2020, dan belum menikah.
  5. Kartu Keluarga/Surat Keterangan Domisili dari RT/RW
  6. Piagam prestasi tertinggi dan sesuai kriteria yang ditetapkan untuk jalur prestasi, bagi yang memiliki.(Akan diupload saat pendaftaran)
  7. Bukti keikutsertaan dalam program penanganan kemiskinan dari Pemerintah atau Pemerintah Daerah (KIP, PKH, dan bukti lain yang dikeluarkan oleh Pemerintah Daerah) bagi yang memiliki, untuk pendaftar Jalur Afirmasi.
  8. Terdata dalam hasil pendataan yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah sebagai putera/puteri tenaga kesehatan dan tenaga pendukungnya yang menangani langsung pasien Covid-l9, melakukan pengamatan dan/atau penelusuran kasusCovid-I9 dengan kontak langsung pasien dan/atau orang dengan kasus Covid 19 yang memiliki risiko tertular Covid-l9. (untuk pendaftar Jalur Afirmasi).
  9. Surat keterangan yang diterbitkan oleh Dinas Kesehatan Provinsi yang bersangkutan khusus bagi calon peserta didik yang merupakan putera/puteri tenaga kesehatan dan tenaga pendukungnya yang menangani langsung pasien Covid-l9, melakukan pengamatan dan/atau penelusuran kasusCovid-I9 dengan kontak langsung pasien dan/atau orang dengan kasus Covid 19 yang memiliki risiko tertular Covid-l9 dengan wilayah kerja diluar Provinsi Jawa Tengah, dan masih tercatat sebagai warga Provinsi Jawa (untuk pendaftar Jalur Afirmasi dan Akan diupload saat pendaftaran).
  10. Surat Penyataan Calon Peserta Didik (CPD), bermeterai Rp.6.000,-. Akan diupload saat pendaftaran (format Surat Pernyataan CPD dapat di download pada link bawah).
 

Keterangan Data yang diupload saat pendaftaran sebagai berikut :

  1. Surat Penyataan Calon Peserta Didik (CPD), (Point no. 10)
  2. Surat Keterangan Nilai Raport (Point no.2)
  3. Piagam prestasi tertinggi (Point no.6)
  4. Surat Keterangan yang diterbitkan oleh Dinas Kesehatan Provinsi(point No.9)

*Format dokumen yang di upload adalah JPEG, PDF Maksimal 1 MB

 

Pengumuman tersebut diatas dapat berubah jika terjadi perubahan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah.

 

Link Download :

  1. Pengumuman PPDB SMK Negeri Kebasen Tahun Pelajaran 2020/2021 download disini
  2. Format Surat Keterangan Nilai Raport download disini
  3. Format Surat Pernyataan Calon Peserta Didik (CPD) download disini
  4. Jadwal Kegitan PPDB download (Rev.1) disini
  5. Alur Pendaftaran PPDB (Rev.1) download disini
  6. Persyaratan/Berkas Pendaftaran  (Rev.1)  download disini
  7. Panduan Surat Pernyataan PPDB online SMK Negeri Kebasen download disini
  8. Pembobotan Nilai Kejuaraan PPDB online SMK Negeri Kebasen download disini
  9. Perhitungan Nilai Akhir PPDB online SMK Negeri Kebasen download disini
  10. Petunjuk Teknis PPDB TP 2020-2021 Perubahan Rev.1 download disini
  11. Tanya Jawab PPDB 2020 (Rev.1)  download disini

6 thoughts on “INFORMASI PPDB SMK 2020-2021

  1. Informasi penerimaan peserta didik baru SMK NEGERI KEBASEN jelas dalam menyampaikan informasi Seperti menjelaskan tentang kompetensi keahlian,jadwal kegiatan,berkas persyaratan,data yang di upload dan lain lain sebagainya.

  2. Mantap jelas dan terperinci buat yang belum bisa daftar kan ada keterangan pendaftaran dibuka tanggal 17 Juni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *